30 September 2009

Erdogan Kembali "Guncang" Sidang PBB

0 komentar

Sosok Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan kian hari kian menjadi pujaan dan "pahlawan" sekaligus simbol kebangkitan baru atas dunia Muslim, sekaligus simbol perlawanan yang cerdas (bukan perlawanan konyol dan bodoh ala Arab) di hadapan dunia Barat.

Sabtu (28/9) kemarin, Erdogan kembali memberikan kejutan bagi dunia. Di hadapan majlis sidang PBB di New York, Erdogan memberikan pidato sambutan yang mengguncang terkait perdamaian di Timur Tengah dan isu nuklir di kawasan.

Dalam pidatonya, Erdogan mengkritik sikap tak adil dan standar ganda yang diterapkan oleh negara-negara Barat terkait permasalahan nuklir. Di satu sisi, negara-negara Barat kini tengah berusaha sekuat tenaga untuk mengganjal langkah Iran yang tengah mengembangkan teknologi nuklir damai--yang kian hari kian berkembang pesat, namun di sisi yang lain, negara-negara Barat juga mendiamkan Israel yang memiliki senjata nuklir.

"Saya sudah bertemu dengan Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad, dan berbincang-bincang dengan beliau, termasuk isu nuklir negeri itu. Presiden Ahmadinejad menegaskan, negaranya sama sekali tidak berniat untuk mengembangkan senjata nuklir," terang Erdogan membela Iran.

Ditambahkan oleh Erdogan, dirinya sangat menentang keberadaan senjata nuklir di Timur Tengah, dan di seluruh belahan dunia.

"Kami tentu berpegang teguh kepada kesepakatan dunia yang menentang adanya senjata nuklir di kawasan Timur Tengah, dan juga di seluruh dunia. Tetapi, di kawasan itu ada satu negara yang memiliki ratusan rudal berhulu ledak nuklir. Negara itu adalah Israel," terang Erdogan.

Terang saja, para peserta sidang majlis PBB itu pun tersontak dengan pernyataan Erdogan. Sebagaimana maklum diketahui, pembicaraan mengenai "kepemilikan Israel atas senjata nuklir" adalah hal yang tabu untuk dibicarakan di majlis-majlis internasional seperti PBB.

"Israel bahkan telah nyata-nyata di hadapan dunia menggunakan senjata posphorus untuk menyerang Gaza. Apa ini? Ini adalah senjata pemusnah massal yang berhasil membunuh 1400 perempuan dan anak-anak, serta melukai lebih dari 5000 jiwa."

Selain menyinggung kejahatan perang Israel atas Gaza, Erdogan juga menyinggung kehancuran bangsa, negara, dan peradaban di Irak akibat perang yang dilancarkan Amerika pada 2003 silam atas negeri 1001 malam itu.

"Lihat juga di Irak. Negeri yang memiliki peradaban tua dan tinggi itu kini hancur. Lalu, apakah kehancuran itu juga diharapkan terjadi pada Iran?"

Pernyataan-pernyataan Erdogan di atas tentu sangat mengejutkan banyak pihak. Bukan sekedar karena sosok Erdogan yang berlatar belakang Islami, melainkan juga karena keberadaan negaranya, Turki, yang memiliki beberapa posisi strategis dan memegang kartu bagus di kawasan. (Sumber)

Sebelum Cahaya

0 komentar

25 September 2009

Hati Adalah Wadah

0 komentar

Jika ingin membersihkan air, maka akan kau singkirkan segala hal yang dapat mengotorinya.
Anggota tubuhmu ini seperti selokan-selokan yang bermuara ke hati.
Karena itu, jangan kau alirkan kotoran ke dalam hatimu, seperti pergunjingan, pengadu dombaan, ucapan yang buruk, pandangan yang haram, dan lain sebagainya.

- – -

(Ibnu ‘Atha illah Askandari)

24 September 2009

Membangun Citra Diri (Self of Reference)

0 komentar

Citra diri adalah bagaimana Anda memandang diri sendiri dan bagaimana Anda menganggap diri sendiri. Citra diribisa menjadi musuh bagi Anda yang tanpa kenal ampun akan menghacurkan Anda, tapi juga, citra diri bisa menjadi teman bagi Anda yang akan membawa menuju kesuksesan dan kejayaan.

1. Anda adalah Warga Persilatan Ki Ageng Pandan AlaS

Kalau Anda sekarang menganggap (citra diri Anda mengatakan bahwa) Anda adalah orang biasa-biasa saja (awam), maka itu hak Anda dan memang menurut ukuran Anda sendiri. Akan tetapi sebelum Anda meneruskan citra diri Anda ini saya akan mengemukakan sebuah fakta . Ketika Anda memutuskan latihan di PA , maka Anda itu sudah beda dengan teman Anda yang tidak mengikuti latihan. Ketika Anda mengikuti uji kenaikan tingkat dan dikatakan lulus oleh cabang, Anda sudah beda dengan teman Anda yang berhenti di tengah jalan. Ketika Anda membawa ayam dan pergi ke Madiun, Anda sudah beda dengan teman Anda yang tidak ikut sasahan. Ketika Anda melakukan kungkum pada malam hari di sungai Santan yang berada di kaki gunung Wilis, Anda sudah beda dengan teman Anda yang pada saat bersamaan tidur ngorok di rumah. Dan ketika Anda disumpah saat pelantikan warga baru, Anda sudah menjadi orang yang beda. Anda sudah bukan Anda yang dulu lagi. Seakan-akan Anda adalah manusia baru. Masa lalu Anda sudah rontok oleh dingin dan derasnya arus sungai Santan. Kalau dulu Anda tidak bisa bela diri, sekarang Anda sudah mempunyai ilmu bela diri. Kalau Anda dulu tidak punya jurus-jurus silat, sekarang Anda sudah punya jurus. Kalau dulu Anda adalah orang yang buta dengan ilmu kanuragan, sekarang Anda adalah pengajar yang berhak mengajarkan ilmu kanuragan.

Dan sekarang, masihkah Anda menganggap diri Anda manusia biasa-biasa saja. Masihkah Anda sekarang merasa menjadi orang awam. Masihkah Anda sekarang mengaggap orang yang terpinggirkan. Masihkah Anda menganggap orang yang tidak berguna.

Jelaslah sekarang, bahwa ketika Anda memakai seragam hitam-hitam ini, ketika Anda sudah berhak untuk mempunyai mori yang Anda kalungkan di leher Anda . Anda bukan lagi orang biasa, Anda bukan lagi orang awam, Anda bukan lagi orang yang tidak berguna. Akan tetapi, Anda adalah orang yang istimewa . Sekali lagi saya tegaskan, Anda adalah orang yang ISTIMEWA. Tahu kenapa? Karena Anda adalah Warga Perguruan Silat Ki Ageng Pandan Alas.

Yang bikin istimewa itu bukan ilmu silat Anda, sebab kalau sekedar bisa silat, warga-warga perguruan lain juga banyak yang bisa. Kalau sekedar berani berkelahi saja, rata-rata perguruan silat lain semuanya berani-berani. Masalahnya adalah mencari seorang warga persilatan yang pandai silat, berani berkelahi tapi mampu untuk mengendalikan dirinya supaya tidak mau menuruti hawa nafsu inilah yang sekarang ini sulit dicari dari perguruan-perguruan silat yang lain. Dan itulah Anda. Saya tgaskan sekali lagi Anda benar-benar ISTIMEWA.

Kalau orang lain belajar silat untuk bisa sombong, tapi Anda malu untuk menjadi sombong. Kalau orang lain belajar silat untuk melukai orang lain, tetapi Anda untuk mengayominya. Kalau orang lain belajar silat untuk membuat kerusakan, tapi Anda untuk membuat perbaikan.

Lain koki lain masakan, ojo di gebyah uyah podo asine.

Jadi saya tegaskan sekali lagi, ANDA BETUL-BETUL "ISTIMEWA".

2. Perbedaan itu Rahmat

Sebelum Anda menyanggah konsep yang gila ini, coba Anda renungkan sejenak. Kita semua adalah beda dan ini adalah tanda kebesaran Allah . Dia itu Mah Kreatif, Dia tidak pernah kehabisan ide. Buktinya kita ini. Meskipun kita sama-sama manusia, akan tetapi jenis kelamin kita beda. Walaupun kita sama-sam lelaki/perempuan, akan tetapi warna kulit kita berbeda. Meskipun warna kulit kita sama mungkin, akan tetapi rambut kita beda. Meskipun warna rambut kita sama mungkin, akan tetapi potongan dan jenis rambut kita beda. Intinya : Walaupun dua orang yang kembar identik sekalipun, Allah pasti memberi perbedaan di dalamnya.

Kalau Anda pergi ke hutan, bisakah Anda menunjukkan dua batang phon yang sama persis ukuran, warna, jumlah ranting, posisi akar, dll. Kalau Anda pergi ke Kebun Raya Bogor, bisakah Anda mencari dua buah bunga yang sama persis jumlah akar, warna daun, posisi bunga, kelenturan tangkai,dll. Kalau Anda menyelam ke laut, bisakah Anda mencari dua ekor ikan paus ( maaf kalau terlalu besar) yang sama persis umur, selera makan, dan degupan jantungnya. Sampai matipun Anda tidak akan pernah bisa menemukan manusia/tumbuhan/hewan yang 100% sama persis. Sebelum Anda kecewa dengan kabar ini, coba Anda fakir sekali lagi. Bukankah ini yang membuat dunia semakin indah. Kalau boleh saya usul, bukankah hutan itu akan lebih bagus kalau pohonnya beraneka ragam. Kalau boleh saya usul, bukankah kebun raya Bogor itu akan lebih indah kalau bunganya berwarna-warni. Kalau boleh saya usul, bukankah lautan itu akan lebih kaya kalau ikannya terdiri dari berbagai jenis dan ukuran. Inilah bukti ke Maha Kreatifan Allah. Allah tidak pernah kekurangan ide, dan juga Dia tidak akan pernah kekeringan kreatifitas dan Allah tidak pernah monoton.

Ada 3 (Tiga) macam orang dalam menanggapi perbedaan yang Allah ciptakan untuk kita.

  1. Profil Tukang Menghindar. Tukang menghindar itu takut ( terkadang ketakutan setengah mati ) akan perbedaan. Mereka sangat terganggu dengan orang yang warna kulitnya berbeda. Mereka was-was dengan orang dari daerah lain. Mereka tidak nyaman dengan orang yang berbeda pendapat dengannya. Pokoknya mereka itu risih dengan orang yang tidak sama dengannya
  2. Profil Tukang Mentolerir. Tukang mentolerir percaya bahwa semua orang punya hak untuk beda. Mereka tidak menghindari keragaman tetapi juga tidak merangkulnya. Moto mereka adalah “ Urus dirimu sendiri dan aku akan mengurus diriku sendiri. Jangan mengganggu aku maka aku tidak akan mengganggu kamu”.
  3. Profil Tukang Memanfaatkan. Tukang memanfaatkan menghargai perbedaan. Mereka memandang perbedaan sebagai keuntungan, bukan kelemahan. Mereka menemukan bahwa dua orang yang cara berfikirnya beda bisa mencapai lebih banyak ketimbang dua orang yang cara berfikirnya sama. Mereka sadar bahwa memanfaatkan perbedaan tidaklah berarti harus sependapat dengan perbedaan-perbedaan itu, melainkan sekedar menghargainya. Di mata mereka, keragaman = Precik Kreatif + Peluang.

3. Mewujudkan Sinergi

Unggas terbang dengan formasi V. Para ilmuwan telah menemukan sesuatu yang luar biasa dalam cara mereka datang :

• Dengan terbang dalam formasi, kawanan itu bisa terbang 71% lebih jauh ketimbang kalau masing-masing burung terbang sendirian.

• Kalau unggas paling depan letih, ia akan pindah ke belakang dan membiarkan unggas lainnya yang memimpin.

• Unggas-unggas yang belakang berguna untuk memberikan semangat kepada yang di depan.

• Setiap kali seekor unggas keluar dari formasinya, ia langsung merasakan penolakan terbang sendirian dan segera kembali ke formasinya.

• Akhirnya, kalau salah satu unggas ini sakit atau terluka dan keluar dari formasinya, dua unggas lainya akan mengikutiya turun untuk melindungi serta menolongnya. Mereka akan menunggui unggas yang sakit hingga sembuh atau mati lalu bergabung dengan formasi baru atau menciptakan formasi sendiri untuk menyusul kelompok terdahulu.

Sinergi adalah

Sinergi bukanlah

- memanfaatkan perbedaan

- kerja sama

- keterbukaan pikiran

- menemukan cara-cara baru yang lebih baik

- mentolerir perbedaan

- bekerja masing-masing secara mandiri

- berfikir kamu selalu benar

- kompromi yang sudah ada

Untuk menciptakan sinergi, Anda harus belajar memanfaatkan perbedaan.

Hambatan untuk memanfaatkan perbedaan :

• Ketidaktahuan

• Prasangka

• Klik/geng

Mewujudkan Sinergi

Rencana Tindakan

Definisikan masalah atau peluangnya

Jalan mereka ( memahami ide orang lain )

Jalan saya ( mengutarakan ide sendiri )

Urun rembuk ( menciptakan kemungkinan dan ide-ide baru )

Jalan yang tinggi ( cari solusi yang baik )

Kesimpulan

Anda harus tahu bahwa :

  1. Anda adalah Warga Persilatan Ki Ageng Pandan Alas
  2. Warga adalah wakil dari guru
  3. Tugas warga adalah syiar tentang kebaikan supaya mereka tahu aturan
  4. dan itu adalah tugas Anda
  5. Lakukan segala sesuatunya dengan tulus ikhlas lahiriyah maupun batiniyah karena mencari kerihoan Allah semata.
Pandan Alas

Lee Si Pencari Kebenaran

0 komentar

Kehadirannya malam itu mengagetkan jamaah masjid Okayama. Lee begitu biasanya ia dipanggil, seorang wanita warga negara China yang merantau di negri sakura. Jarum jam menunjukkan angka dua belas saat ia mendatangi jamaah masjid yang sedang bertakbiran. Matanya sembab kemerahan. Nampak ia mengalami pergulatan bathin yang cukup dasyat malam itu. “Watashi ha sha….sha…hadah shitain…..,”katanya memohon sambil terisak. Kontan jamaah masjid dibuat terkaget-kaget dengan ucapannya.”Ashita oinori shitain…,”katanya masih terisak. Malam ini saya harus bershahadat, pintanya.

Untuk warga muslim di Okayama, sosoknya tentu tak asing lagi. Ia seorang penjaga kedai makanan halal, yang letaknya tak jauh dari masjid. Kedai ini milik seorang muslim Bangladesh. Kesan awal ia orang yang tak banyak bicara. Dari kedai inilah ketertarikannya berawal. Ia perhatikan setiap pengunjung kedai tersebut. Ia terkagum dengan keanekaragaman bangsa yang datang ke kedai tersebut. Ada yang berkulit hitam, berkulit putih, berambut pirang atau bermata sipit, tak luput dari pengamatannya. Dan satu hal yang disenanginya….mereka semuanya ramah padanya.

Interaksi dengan komunitas muslim terjalan saat menjaga kedai. Ajakan mengikuti kegiatan ifthar bersama di masjid, disambut dengan semangat. Ia mengikuti semua aktivitas ini dengan suka cita. Kecuali saat shalat, ia duduk di pojokan shaf wanita dan …menjadi pengamat setia. Amboiiiii, gerakan orang yang sholat dengan khidmat, sungguh membangkitkan keingin tahuannya. Ia tertarik dengan agama satu ini. Maka aktivitas menjaga kedai disambi dengan browsing internet tentang islam. Islam itu seperti apa sih sebetulnya, tanyanya dalam hati.

Islam bukan teroris, desisnya saat ia membaca artikel yang menjelekkan islam. Ia melihat langsung kehangatan para muslim/muslimah saat ia bergabung di acara ifthar. Kesempatan baikpun digunakan untuk bertanya atau diskusi dengan pengunjung kedai. Beberapa kali aku melihat ia tengah berbicara serius dengan brother atau sister dari berbagai negara.Ia pun pernah bertanya tentang jilbab yang kukenakan, saat aku berbelanja ke kedai tersebut. “Suteki ne...,”katanya tulus memuji padu padan baju dan jilbabku. Aku tersenyum sambil berharap semoga Allah melimpahkan hidayah untuknya. Dan… harapan itu menjadi kenyataan.

Khadijah, itulah nama hijrah untuknya. Nama itu dipilihkan oleh brother dari Mesir yang memandunya bershahadah. Idul Fitri tahun ini, menjadi Idul Fitri teristimewa buatnya maupun muslim di Okayama. Ia datang ke lokasi sholai Ied dengan baju muslim berwarna ungu, senada dengan jilbabnya. Cantik dan kontras dengan wajah putihnya. Selepas sholat ied, pengurus masjid memberitakan kabar gembira tentang Lee. Para sister dari berbagai negara berebut menyalami dan memeluknya. Ia menangis bahagia.

Kini ia menjadi salah seorang jamaah masjid yang rajin. Shalat shubuh berjamaah yang biasanya tanpa ma’mum wanita, kini dihadiri oleh seorang muslimah, Khadijah. Ia pun makin rajin membaca artikel tentang islam, begitu laporan pemilik kedai halal. Ajaklah muslimah yang lain untuk sering bermain ke kedai dan mengajari Khadijah tentang islam, pinta pemilik kedai saat aku berbelanja disana.

Saat menyaksikan Khadijah dikerumuni para sister, aku teringat taushiyah seorang brother dari Mesir. Kita yang muslim semenjak lahir, terkadang kurang mensyukuri nikmat islam yang telah dikaruniakan Allah. Tapi, orang seperti Lee, ia mencari kebenaran hakiki ajaran islam dan berani mengambil keputusan penting untuk kehidupan dunia dan akhiratnya. Ia memilih islam sebagai lentera kehidupannya. Walau masih terbata-bata dan kepayahan mengeja keagungan nikmat islam, ia mantap dengan keputusannya.

”Barangsiapa dikehendaki Allah akan mendapat hidayah (petunjuk), Dia akan membukakan dadanya untuk (menerima) islam.....” (Al-An’aam:125)

Sungguh dari sosok Lee, aku makin bersyukur nikmat terbesar Allah yang bernama Islam. Islam adalah anugrah Allah, Tuhan pencipta langit dan bumi dengan segala isinya. Tiada yang lebih indah selain menerima anugrah besar dari dari Yang Maha Kuasa. Namun keindahan dan kelezatan nikmat islam, tidak didapat begitu saja, jika tidak mengamalkan islam secara menyeluruh (kaffah). Ya Allah, semoga kami menjadi hamba yang istiqomah menjaga nikmat terbesar-Mu, yaitu islam.***

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1430 H. Taqaballahu minna wa minkum.

Okayama, 6 Syawal 1430 H

Catatan:

1.Watashi ha shahadah shitain=saya ingin (mengucapkan) shahadat

2.Ashita oinori shitain=besok (saya) ingin sholat

3. Suteki ne= bagus ya

oleh Ani Bowolaksono

17 September 2009

Selamat Idul Fitri 1430 H

0 komentar








Seiring Gema Takbir bergema,.... ...

Senikmat Ketupat sayur dan opornya,.... .

Sesaat Hati ini memohon Ridho dan Maaf,...
Atas Semua dosa dan khilaf,...
Dan sekedar berucap,...


TAQABALALLAH MINNA WA MINKUM
Minal 'Aidin Wal Faizin,...

Mohon Maaf Lahir dan Bathin,...


Semoga Allah SWT Menerima Ibadah Puasa kita tahun ini,...
Dan Memberikan kemulyaan fitri untuk kita,....

Atas Nama

PUTRA2000



SMS Lebaran

0 komentar

LUCU

Pgn dpt maaf dr aku? ke­tik: REGaku kirim ke Oxxx24088802. Sms yg kamu dpt langsung dr hp aku!:D becanda, met lebaran yah! Maap2 klo ada slh kata

Sebening fiber optic, setinggi tower BTS. Seluas jangkauan wimax, secepat broadband ac­cess. Mohon bandwidth maaf yang selebar-lebarnya. Minal aidin wal faidzin.


Hatiku mungkin tak sebening XL. Tak secerah MENTARI. Tuk itulah aku harapkan SIMPATImu, my FREN. Agar amalku jadi JEMPOLan n BEBASkan aku dari roaming dosa.

Reset khilaf atau restart hati?Asal jangan di-shut down. Sedikit error bisa diperbaiki, asal jangan hang. Mohon maaf lahir dan batin.


Menjelang Lebaran, sebelum sinyal hilang. Sebelum operator sibuk, sebelum SMS pending mulu. Saya mo ngucapin Met Idul Fitri, MinalAidzin Wal Faidzin Mo­hon Maaf Lahir dan Bathin

!J+!d 7np! eheJ !JeH fewe7aS. u!feq J!He7 dvvw uOHOw “batik dulu HPnya kalau mau baca -) Taqaballahu minna wa minkum Semoga spirit Ramadhan terus bersama kita di sebelas bulan berikutnya.


u!+vq uvp J!Hv7 A£vvw uo­How u!z!vA£ 7vm u!z!v 7vu!w .uv> A£vvw!p & sndvH!P snJvh 6h’ n7v7 vsvw Wvp uvHv7vs3> Hv7vpv vsop Bacanya dibalik ya..

SERIUS

Jika hati sebening air jangan biarkan ia keruh. Jika hati se­putih awan jangan biarkan ia mendung. Jika hati seindah bulan, hiasi ia dengan iman. Minal aidzin wal faizin mohon maaf lahir dan batin.

Sebelum gema takbir berku­mandang. Sebelum orang-orang tidur, dan sebelum jaringan sibuk. Aku mau ngucapin Minal Aidzin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir and Batin.

Jalani Ramadan dengan ikhlas hati. Perbanyak amal dan ibadah tuk dapati ridho Illahi. Sambut Idul fitri dengan suka hati. Cerminkan kemenangan dalam diri. Dengan memaafkan kesalahan sepenuh hati. Minal aidzin wal faizin mohon maaf lahir dan batin.

Tuk lisan yang tak terjaga, hati yang berprasangka dan sikap yang melukai hati. Dari hati yang terdalam mengakui segala khilaf, mengharapkan dibukakan pintu maaf. Semoga Yang Maha Suci meridhoi kita menuju Fitri.

Mohon maaf jika ada langkah yang menoreh luka, jika ada kata yang merangkai dusta jika ada tingkah yang membuat kecewa. Selamat Idul fitri. Minal Aidzin Wal Faidzin. Taqabalallahu minna wa minkum.

Bahagia terasa bila segala khilaf dan salah dapat saling dimaafkan, sebagai syukur menyambut Idul Fitri, walau jemari tak kuasa menja­bat, kata dapat menjadi jembatan

Pergilah keluh, ku tak mau berte­man dengamu. Silahkan kesah, kau bukan takdirku. mujahadah adalah temanku, dakwah adalah nafasku, dan Allah adalah kasi­hku. Maafkan segala kesalahan

Andai jemari tak sempat berja­bat, andai raga tak dapat bertatap, seiring bedug yang menggema, seruan takbir yang berkuman­dang, kuhaturkan salam menyam­but hari raya idul fitri, jika ada kata serta khilafku membekas lara, mohon maaf lahir dan batin..

Bila ada langkah membekas lara Ada kata tak sengaja beraroma dusta. Ada tingkah menoreh luka. Mohon pintu maaf dapat dibuka. Met lebaran, mohon maaf lahir batin.

Jika tingkah hadirkan luka, lisan menggores dusta, hati mengukir prasangka, janji berbuah lalai. Mohon maaf agar bersih di hari nan Fitri. Selamat hari raya idul fitri, mohon maaf lahir dan batin.

Mata kadang salah melihat. Mulut kadang salah berucap. Hati kadang salah menduga. Maafkan segala kekhilafan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat hari raya Idul Fitri 1429H. Maafin ya.

Tak selamanya mata meman­dang dengan ramah, hati menilai dengan jernih, dan mulut bi­cara dengan santun. Menjelang hari raya kuucapkan met hari raya idul fitri, mohon maaf lahir batin.

PANTUN

Ada ketupat di meja makan. Jangan lupa opor ayamnya. Mum­pung lebaran, maapin aku ya!

Tari guci rentak Melayu. Hitung langkah rentak delapan. Hari suci di ambang pintu. Khilaf-khilafan salah mohon dimaafkan.

Anak kodok makan ketupat. Makan ketupat sambil melompat. Ngirim kartu udah gak sempat. Pake sms pun no what-what. Taqobbalallahu minnawaminkum.

Beli es di warung bu Rima. Taruh di piring santap bersama. SMS sudah saya terima, teriring pula maksud yang sama. Minal Aidzin wal Faidzin. Mohon maaf lahir batin.

Ikan teri kesamber gledek. Idul fitri is come back. Ada anak pelihara kate, maafin kita sekeluarga ye. Buah jambu disayur lodeh. Kalo gak mau, ee e ee capek deh.

15 September 2009

Islamnya Prof Dr Maurice Bucaille

0 komentar

Penelitiannya tentang Mumi Firaun membawanya pada kebenaran Alquran.

Suatu hari di pertengahan tahun 1975, sebuah tawaran dari pemerintah Prancis datang kepada pemerintah Mesir. Negara Eropa tersebut menawarkan bantuan untuk meneliti, mempelajari, dan menganalisis mumi Firaun. Tawaran tersebut disambut baik oleh Mesir. Setelah mendapat restu dari pemerintah Mesir, mumi Firaun tersebut kemudian digotong ke Prancis. Bahkan, pihak Prancis membuat pesta penyambutan kedatangan mumi Firaun dengan pesta yang sangat meriah.

Mumi itu pun dibawa ke ruang khusus di Pusat Purbakala Prancis, yang selanjutnya dilakukan penelitian sekaligus mengungkap rahasia di baliknya oleh para ilmuwan terkemuka dan para pakar dokter bedah dan otopsi di Prancis. Pemimpin ahli bedah sekaligus penanggung jawab utama dalam penelitian mumi ini adalah Prof Dr Maurice Bucaille.

Bucaille adalah ahli bedah kenamaan Prancis dan pernah mengepalai klinik bedah di Universitas Paris. Ia dilahirkan di Pont-L'Eveque, Prancis, pada 19 Juli 1920. Bucaille memulai kariernya di bidang kedokteran pada 1945 sebagai ahli gastroenterology. Dan, pada 1973, ia ditunjuk menjadi dokter keluarga oleh Raja Faisal dari Arab Saudi.

Tidak hanya anggota keluarga Raja Faisal yang menjadi pasiennya. Anggota keluarga Presiden Mesir kala itu, Anwar Sadat, diketahui juga termasuk dalam daftar pasien yang pernah menggunakan jasanya.

Namanya mulai terkenal ketika ia menulis buku tentang Bibel, Alquran, dan ilmu pengetahuan modern atau judul aslinya dalam bahasa Prancis yaitu La Bible, le Coran et la Science di tahun 1976.

Ketertarikan Bucaille terhadap Islam mulai muncul ketika secara intens dia mendalami kajian biologi dan hubungannya dengan beberapa doktrin agama. Karenanya, ketika datang kesempatan kepada Bucaille untuk meneliti, mempelajari, dan menganalisis mumi Firaun, ia mengerahkan seluruh kemampuannya untuk menguak misteri di balik penyebab kematian sang raja Mesir kuno tersebut.

Ternyata, hasil akhir yang ia peroleh sangat mengejutkan! Sisa-sisa garam yang melekat pada tubuh sang mumi adalah bukti terbesar bahwa dia telah mati karena tenggelam. Jasadnya segera dikeluarkan dari laut dan kemudian dibalsem untuk segera dijadikan mumi agar awet.

Penemuan tersebut masih menyisakan sebuah pertanyaan dalam kepala sang profesor. Bagaimana jasad tersebut bisa lebih baik dari jasad-jasad yang lain, padahal dia dikeluarkan dari laut?

Prof Bucaille lantas menyiapkan laporan akhir tentang sesuatu yang diyakininya sebagai penemuan baru, yaitu tentang penyelamatan mayat Firaun dari laut dan pengawetannya. Laporan akhirnya ini dia terbitkan dengan judul Mumi Firaun; Sebuah Penelitian Medis Modern, dengan judul aslinya, Les momies des Pharaons et la midecine. Berkat buku ini, dia menerima penghargaan Le prix Diane-Potier-Boes (penghargaan dalam sejarah) dari Academie Frantaise dan Prix General (Penghargaan umum) dari Academie Nationale de Medicine, Prancis.

Terkait dengan laporan akhir yang disusunnya, salah seorang di antara rekannya membisikkan sesuatu di telinganya seraya berkata: ''Jangan tergesa-gesa karena sesungguhnya kaum Muslimin telah berbicara tentang tenggelamnya mumi ini''. Bucaille awalnya mengingkari kabar ini dengan keras sekaligus menganggapnya mustahil.

Menurutnya, pengungkapan rahasia seperti ini tidak mungkin diketahui kecuali dengan perkembangan ilmu modern, melalui peralatan canggih yang mutakhir dan akurat.

Hingga salah seorang di antara mereka berkata bahwa Alquran yang diyakini umat Islam telah meriwayatkan kisah tenggelamnya Firaun dan kemudian diselamatkannya mayatnya.

Ungkapan itu makin membingungkan Bucaille. Lalu, dia mulai berpikir dan bertanya-tanya. Bagaimana mungkin hal itu bisa terjadi? Bahkan, mumi tersebut baru ditemukan sekitar tahun 1898 M, sementara Alquran telah ada ribuan tahun sebelumnya.

Ia duduk semalaman memandang mayat Firaun dan terus memikirkan hal tersebut. Ucapan rekannya masih terngiang-ngiang dibenaknya, bahwa Alquran--kitab suci umat Islam--telah membicarakan kisah Firaun yang jasadnya diselamatkan dari kehancuran sejak ribuan tahun lalu.

Sementara itu, dalam kitab suci agama lain, hanya membicarakan tenggelamnya Firaun di tengah lautan saat mengejar Musa, dan tidak membicarakan tentang mayat Firaun. Bucaille pun makin bingung dan terus memikirkan hal itu.

Ia berkata pada dirinya sendiri. ''Apakah masuk akal mumi di depanku ini adalah Firaun yang akan menangkap Musa? Apakah masuk akal, Muhammad mengetahui hal itu, padahal kejadiannya ada sebelum Alquran diturunkan?''

Prof Bucaille tidak bisa tidur, dia meminta untuk didatangkan Kitab Taurat (Perjanjian Lama). Diapun membaca Taurat yang menceritakan: ''Airpun kembali (seperti semula), menutupi kereta, pasukan berkuda, dan seluruh tentara Firaun yang masuk ke dalam laut di belakang mereka, tidak tertinggal satu pun di antara mereka''.

Kemudian dia membandingkan dengan Injil. Ternyata, Injil juga tidak membicarakan tentang diselamatkannya jasad Firaun dan masih tetap utuh. Karena itu, ia semakin bingung.

Berikrar Islam
Setelah perbaikan terhadap mayat Firaun dan pemumiannya, Prancis mengembalikan mumi tersebut ke Mesir. Akan tetapi, tidak ada keputusan yang mengembirakannya, tidak ada pikiran yang membuatnya tenang semenjak ia mendapatkan temuan dan kabar dari rekannya tersebut, yakni kabar bahwa kaum Muslimin telah saling menceritakan tentang penyelamatan mayat tersebut. Dia pun memutuskan untuk menemui sejumlah ilmuwan otopsi dari kaum Muslimin.

Dari sini kemudian terjadilah perbincangan untuk pertama kalinya dengan peneliti dan ilmuwan Muslim. Ia bertanya tentang kehidupan Musa, perbuatan yang dilakukan Firaun, dan pengejarannya pada Musa hingga dia tenggelam dan bagaimana jasad Firaun diselamatkan dari laut.

Maka, berdirilah salah satu di antara ilmuwan Muslim tersebut seraya membuka mushaf Alquran dan membacakan untuk Bucaille firman Allah SWT yang artinya: ''Maka pada hari ini kami selamatkan badanmu supaya kamu dapat menjadi pelajaran bagi orang-orang yang datang sesudahmu dan sesungguhnya kebanyakan dari manusia lengah dari tanda-tanda kekuasaan Kami.'' (QS Yunus: 92).

Ayat ini sangat menyentuh hati Bucaille. Ia mengatakan bahwa ayat Alquran tersebut masuk akal dan mendorong sains untuk maju. Hatinya bergetar, dan getaran itu membuatnya berdiri di hadapan orang-orang yang hadir seraya menyeru dengan lantang: ''Sungguh aku masuk Islam dan aku beriman dengan Alquran ini''.

Ia pun kembali ke Prancis dengan wajah baru, berbeda dengan wajah pada saat dia pergi dulu. Sejak memeluk Islam, ia menghabiskan waktunya untuk meneliti tingkat kesesuaian hakikat ilmiah dan penemuan-penemuan modern dengan Alquran, serta mencari satu pertentangan ilmiah yang dibicarakan Alquran.

Semua hasil penelitiannya tersebut kemudian ia bukukan dengan judul Bibel, Alquran dan Ilmu Pengetahuan Modern, judul asli dalam bahasa Prancis, La Bible, le Coran et la Science. Buku yang dirilis tahun 1976 ini menjadi best-seller internasional (laris) di dunia Muslim dan telah diterjemahkan ke hampir semua bahasa utama umat Muslim di dunia.

Karyanya ini menerangkan bahwa Alquran sangat konsisten dengan ilmu pengetahuan dan sains, sedangkan Al-Kitab atau Bibel tidak demikian. Bucaille dalam bukunya mengkritik Bibel yang ia anggap tidak konsisten dan penurunannya diragukan. (Sumber)

14 September 2009

YESUS, MITHRA , HORUS, Dan "Tuhan" Lainnya

0 komentar

Beberapa agama Tripartite di dunia ini memiliki kesamaan konsep ketuhanan. Coba lihat nama tuhan-tuhan berikut.

YESUS, Tuhan dalam agama Kristen, lahir dari perawan Maria, lahir tanggal 25 Desember, disebut Anak Tuhan, Punya 12 murid, Mesiah yg ditunggu, mengajarkan cinta kasih, disalib untuk menebus dosa, bangkit sebagai Tuhan setelah dikubur 3 hari, prima causa dunia, akan datang lagi kedunia, meramalkan kedatangan Nabi akhir jaman.

MITHRA, Tuhan bangsa Persia, lahir dari seorang perawan, lahir tanggal 25 Desember, disebut Anak Tuhan, punya 12 murid, perantara yang ditunggu, mengajarkan kedamaian, disalib, bangkit sbg Tuhan setelah beberapa hari dikubur, Anak Tunggal Tuhan, akan datang lagi menjelang akhir dunia, meramalkan kedatangan seorang penyelamat dunia.

HORUS, Anak Tuhan bangsa Mesir, lahir dari perawan Isis, lahir tanggal 27 atau 29 Desember (Plutarchi), disebut Anak Tuhan, penebus dosa yg ditunggu, mengajarkan kedamaian & cinta kasih, disalib, hidup kembali setelah mati dua hari tiga malam, bayangan Tuhan didunia, akan datang kedunia lagi, meramalkan kedatangan mahkota segala nabi.

BAACHUS, Tuhan bangsa Yunani, lahir dari perawan Demeter, lahir tanggal 25 Desember, anak Dewa Yupiter, penebus dosa, datang untuk. membimbing bangsanya, disalib, bangkit, Alfa & Omega, Akan datang lagi ke dunia, meramalkan kedatangan seorang yang mulia.

KRISHNA, Tuhan agama Hindu, lahir dari perawan Dewaki, lahir di bulan Desember, Anak Dewa Wisnu, punya banyak murid, Anak Dewa Wisnu yg dijanjikan, mengajarkan keadilan, kebaikan dan kitab Weda, disalib, bersemayam Nirguna, bangkit dari kematian, inkarnasi dari dewa Wisnu, akan datang lagi menjelang akhir dunia, meramalkan kedatangan Mamah / Muhammad.

BUDHA, pendiri Budhisme, lahir dari wanita Mayadewa, lahir bulan Desember, Anak Mahasasmita, penebus dosa, ajaran cinta kasih dan kitab Tripitaka, mati menebus dosa, bersemayam di Nirwana, bangkit dari kematian, Alpha & Omega alam semesta, datang lagi kedunia untuk. mendirikan kerajaan Dewa, meramalkan kedatangan seorang yang paling mulia.

ZOROASTER, pendiri Zoroasterianisme, lahir dari seorang perawan, lahir tanggal 25 Desember, disebut Anak Tuhan, Pelita Tuhan yg dijanjikan, ajaran kedamaian & Kitab Zend Avesta, mati menebus dosa, bangkit menjadi Tuhan, Akan datang ke dunia lagi, meramalkan kedatangan Mohmend di Bekkah.

Masihud Dajjal Si Mata SatuDajjal dipercaya akan lahir di bulan Desember, atau di akhir Desember, atau pada tanggal 25 Desember. Maka setiap datang seorang nabi atau rasul membawa ajaran Tauhid dan mengabarkan tentang datangnya nabi akhir zaman, si jahat berusaha membelokkan ajaran itu dengan menyebut sang nabi sebagai Tuhan atau anak Tuhan yang lahir pada tanggal 25 Desember. Hal ini dimaksudkan agar ketika Dajjal lahir, maka orang-orang percaya bahwa ia adalah sang Messiah atau dia adalah Anak Tuhan atau ia adalah Tuhan yang pernah turun sebagai Yesus, atau Horus, Mithra, Baachus, Krishna, Budha, Zoroaster, dsb. Pada faktanya, Yesus lahir pada bulan Ilul di musim panas, dan beliau tidak disalib atau pun bangkit setelah dikubur selama 3 hari 3 malam. Semua konsep ketuhanan tripartite ini hanyalah isapan jempol, karangan yang dibuat-buat, ajaran para penyembah setan dan berhala. (Sumber)

Bahaya Soft Drink Untuk Buka Puasa dan Lebaran?

0 komentar

Meminum soft drink saat bulan puasa Ramadhan seperti sekarang, pada waktu malam, terutama ketika berbuka, memang sangat menggoda. Bagaimana tidak, setelah puasa seharian, tenggorokan kita sepertinya akan terasa segar jika dilewati dengan minuman seperti ini. Ditambah, dengan alasan, soft drink tidak seperti minuman suplemen yang mempunyai efek yang sangat berat bagi tubuh, maka kita merasa aman untuk mengonsumsi soft drink.

Untuk lebaran pun, tidak heran juga jika sekarang ini kita memasukkan soft drink sebagai salah satu menu pendamping. Namun ada beberapa hal yang perlu kita ketahui dari soft drink. Berikut di antaranya yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Soft drink menguras air dalam tubuh kita. Menapa begitu? Soft drink mempunyai cara kerja seperti halnya diuretik yang bukannya memberikan air untuk tubuh kita, tapi malah menghabiskannya. Pemprosesan gula tingkat tinggi dalam soft drink memerlukan sejumlah besar air dalam tubuh kita. Untuk mengganti air ini, kita harus minum 8-12 gelas air untuk setiap gelas soft drink yang kita minum.

2. Soft drinks dapat membersihkan karat pada bumper mobil atau benda logam lainnya. Bayangkan apa yang akan terjadi pada fungsi pencernaan dan organ tubuh lainnya jika kita secara konstan minum minuman jenis ini? 3. Jumlah gula yang tinggi dalam soft drink menyebabkan pankreas memproduksi insulin dalam jumlah besar, yang mengakibatkan “benturan gula”. Kelebihan dan kekurangan gula dan insulin dapat menyebabkan diabetes dan penyakit yang terkait dengan ketidakseimbangan dalam tubuh. Keadaan ini dapat mengganggu pertumbuhan anak yang secara regular mengonsumsinya dapat menyebabkan masalah kesehatan. 4. Soft drink sangat mempengaruhi pencernaan. Kafein dan jumlah gula yang tinggi dapat menghentikan proses pencernaan. Ini artinya tubuh tidak menyerap gizi sama sekali dari makanan yang baru dimakan, bahkan yang sudah dimakan beberapa jam sebelumnya.

5. Jangan pernah meneguk soft drink ketika demam, flu atau lainnya. Soft drink akan mempersulit tubuh melawan penyakit tersebut.

6. PH rata-rata dari soft drink adalah 3.4. Tingkat keasaman ini cukup kuat untuk melarutkan gigi dan tulang! Tubuh kita berhenti menumbuhkan tulang pada usia sekitar 30 tahun. Setelah itu tulang akan larut setiap tahun melalui urine tergantung dari tingkat keasaman makanan yang masuk. Semua Calcium yang larut berkumpul di dalam arteri, urat nadi, kulit, urat daging dan organ, yang mempengaruhi fungsi ginjal dalam membantu pembentukan batu ginjal.

7. Soft drinks tidak punya nilai gizi (dalam hal vitamin dan mineral). Mereka punya kandungan gula lebih tinggi, lebih asam, dan banyak zat aditif seperti pengawet dan pewarna. Sementara kita suka meminum soft drink dingin setelah makan. Jika begitu, tubuh kita sebenarnya mempunyai suhu optimum 370 supaya enzim pencernaan berfungsi. Suhu dari soft drink dingin jauh di bawah 37, terkadang mendekati 0. Hal ini mengurangi keefektivan dari enzim dan memberi tekanan pada sistem pencernaan kita, mencerna lebih sedikit makanan. Bahkan makanan tersebut difermentasi. Makanan yang difermentasi menghasilkan bau, gas, sisa busuk dan racun, yang diserap oleh usus, di edarkan oleh darah ke seluruh tubuh. Penyebaran racun ini mengakibatkan pembentukan macam-macam penyakit.

Minum soft drink bukannya tak boleh. Sekali-sekali tidak mengapa, namun jangan sampai kita menjadi kecanduan. Air putih masih tetap yang terbaik untuk tubuh, sampai kapanpun. Biasanya setelah lebaran Idul Fitri, banyak sekali yang tertimpa sakit pencernaan dan sejenisnya. Jangan lupa untuk terus mengonsumsi air putih. Wallohu alam bi shawwab. (Sumber)

Hari Al-Quds di Inggris, Tuntut Keadilan Untuk Anak-Anak Palestina

0 komentar

Inggris memang unik. Negara ini bisa disebut sebagai salah satu pelopor berdirinya negara ilegal Israel di tanah Palestina. Tapi, masyarakat Inggris termasuk yang punya kepedulian tinggi terhadap isu-isu Palestina. Aksi-aksi massa dan boikot Israel sering dilakukan kelompok masyarakat Inggris.

Minggu (13/9), komunitas Muslim dan non-Muslim Inggris menggelar aksi massa di London Tengah untuk memperingati Hari Al-Quds yang laksanakan setiap tahun pada bulan Ramadan. Mereka memperingati Hari Al-Quds untuk menunjukkan dukungan dan simpati terhadap rakyat Palestina yang sedang berjuang membebaskan diri dari penjajahan rejim Zionis Israel.

Dalam aksi massa kemarin, para pengunjuk rasa membawa spanduk-spanduk antara lain bertuliskan "Keadilan untuk Anak-Anak Gaza yang Dibunuh","Kami semua adalah Orang Palestina","Boikot Israel" dan "Yudaisme Menolak Negara Zionis". Mereka juga meneriakan slogan-slogan berisi dukungan terhadap perjuangan rakyat Palestina seperti "Akhiri penjajahan sekarang juga" dan "Israel, negara teroris."

"Aksi ini bukan cuma untuk Al-Quds, tapi dukungan bagi rakyat Palestina yang tertindas. Kami melihat masalah-masalah Palestina dengan lebih luas dan semua hal yang terjadi pada rakyat Palestina. Kami disini ingin mengatakan bahwa kami bersama mereka," tukas Raza Kazim, kordinator aksi massa peringatan Hari Al-Quds.

Aksi massa pro-Palestina dijaga ketat oleh aparat kepolisian, karena pada saat yang sama, kelompok anti-Muslim melakukan aksi tandingan untuk mengganggu jalannya aksi demonstrasi para pendukung Palestina.

Menurut Kazim yang juga juru bicara Islamic Human Rights Commission, mereka harus melakukan negosiasi selama berbulan-bulan agar bisa menggelar acara itu. Tapi pada menit-menit terakhir, pihak Greater London Authority melarang mereka untuk melakukan aksi damai di Trafalgar Square, tempat yang semula menjadi lokasi aksi massa mereka.

"Otoritas berwenang seharusnya membela kami dari ancaman yang mereka khawatirkan. Tapi malah memberikan tempat yang biasa digunakan untuk menyuarakan sikap anti-fasis justeru pada kelompok yang seharusnya kita lawan," ujar Kazim.

Ia juga mengatakan, selama 27 tahun digelar, baru kali ini acara peringatan hari Al-Quds mendapat ancaman dari kelompok-kelompok anti-Islam. (Sumber)

Suara “TUHAN”

0 komentar

Sejak masih muda KH. Amanullah (Tambak Beras) memang terkenal sebagai santri yang cerdik dan banyak akal. Pada waktu masih muda banyak diantara teman-teman santrinya yang suka menjalankan riyadlah’ dengan melakukan puasa, wirid dan sebagainya. Hal ini dilakukan selain sebagai upaya mensucikan kondisi spiritual (batin) juga sebagai upaya memperoleh berkah dari Allah.

Pada suatu hari ada seorang santri yang sedang melakukan riyadlah (olah rohani). Mengetahui hal ini Gus Aman (panggilan akrab KH. Amanullah) bertanya pada yang bersangkutan: “Kapan sampeyan telasan (berakhir) melakukan riyadlah?” Santri tersebut menyatakan bahwa telasannya malam Jum’at. Mendengar jawaban tersebut Gus Aman menyarankan agar wirid telasan dilakukan di sudut imaman Masjid, agar do’anya makbul.

Pada malam yang ditentukan, santri tersebut benar-benar menjalankan saran Gus Aman. Tepat jam 01.00 malam dia wirid dan berdo’a dengan sangat khusu’nya. Diam-diam Gus Aman ngintip dari lubang ventilasi. Kemudian dengan suara yang dibuat bergetar Gus Aman bilang : “njaluk opo ngger?” (minta apa cucuku).

Mendengar pertanyaan ini sang santri langsung teriak sambil menangis : “Ya Allah, kulo nyuwun ilmu ingkang manfa’at, nyuwun akal ingkang padang, nyuwun rizqi ingkang kathah lan derajad ingkang murwat.” (Ya Tuhan, aku mohon ilmu yang bermanfaat, akal yang jernih, rizki yang banyak dan derajat tinggi).

Dengan bergetar Gus Aman menyahut : “Yoh, tak sembadani!” (Ya, aku kabulkan…)

Saking percayanya terhadap suara tersebut, santri ini langsung sujud dan menangis : “Matur nuwun Gusti, matur nuwun,” (Terima kasih…) teriaknya keras-keras. Setelah itu dia melakukan Shalat Sunnah hingga datang fajar.

Siang harinya, ketika Gus Aman lewat di depan santri tersebut, dengan suara bergetar bilang : “njaluk opo ngger.” Mendengar suara ini santri tersebut baru sadar bahwa semalam dia dipermainkan. Paham kalau diejek kemudian dia mengejar Gus Aman sambil membawa pentung. (Sumber)

aji sampar angin

0 komentar

Di daerah Kandangan Rembang, dulu ada seorang Kiai desa sederhana. Sudah tua tapi aktif sekali. Dimana saja ada peristiwa penting beliau selalu tampak. Misalnya di konferensi NU Wilayah, di muktamar NU. Padahal melihat penampilannya tidak meyakinkan. Sehingga terbetik kepercayaan bahwa Mbah Sungeb mempunyai aji-aji sampar angin.

Suatu ketika, Mbah Sungeb dan beberapa Kiai naik kendaraan umum pulang ke Rembang. Karena kendaraan mogok, mereka terpaksa berjalan kaki. Padahal Rembang masih jauh sekali.

Seorang Kiai ingat, bahwa Mbah Sungeb -konon- punya aji-aji sampar angin. Sambil sama-sama berjalan kaki, Kiai muda itu bertanya, “Kalau pergi ke Situbondo, Semarang, Yogya itu pakai aji-aji apa mbah kok bisa cepat sampai, bisa mendahului yang pakai sedan”. Beliau menjawab seperti sekenanya saja : “li ila”. (ayat li ila fi quraisyin…)

Mendengar itu Kiai lain berkomentar. “Itu tidak ada haditsnya. Yang ada itu Surat Fatihah. Fatihah itu bisa untuk keperluan apa saja. Misalnya kita ingin jalan cepat tanpa capek, baca saja Fatihah.

Kiai lain menengahi. “Begini saja, Mbah Sungeb ini sudah punya “li ila” supaya jalan cepat. Biarkan Mbah Sungeb pakai “li ila”. Sampeyan pakai Fatihah. Nanti saya ikut mana yang paling cepat”.

Baru saja mereka berdebat, tiba-tiba datang seorang anak muda dari belakang naik sepeda motor menegur Mbah Sungeb.

“Mau kemana, Mbah?
“Ke Rembang”
“Mari ikut saya”.

Mbah Sungeb pun lalu membonceng sepeda motor anak muda itu.

Dua Kiai yang lain tetap berjalan kaki. Sambil menahan lelah, Kiai muda tadi bilang kepada temannya, “Ternyata lebih mujarab “li ila”-nya Mbah Sungeb daripada punya sampeyan”.

Sumber

13 September 2009

Pesan Tersembunyi dalam dollar Amerika

0 komentar

Dah lama banget baca artikel ini, lumayan menarik sich walo sisi kebenarannya mungkin masih perlu dipertanyakan...
Iseng-iseng masukin cerita ini silahkan dilihat emang ini aga lucu bisa saja di buat-buat cuman untuk seru2an, juga buat bahan cerita misteri, soal ini masuk akal atau tidak andalah yang menentukan.

Sekarang kita kembali ke tragedi 911 (September 11) dimana gedung kembar WTC di New York runtuh ditabrak oleh dua buah pesawat, dan markas pertahanan keamanan militer Amerika, Pentagon juga rusak ditabrak pesawat. Tapi benarkah begitu?

Begitu mudahnya bangunan kokoh berkonstruksi baja itu dapat tumbang? Memang ada perhitungan teori fisika yang membuat hal itu mustahil terjadi. Tapi saya tidak akan menjelaskan hal itu saat ini.

Sekarang kita bahas saja hal yang lebih tidak masuk akal daripada itu. Amerika Serikat berdiri kurang lebih 450 tahun yang lalu.

Dimana saat itu ditetapkannya pula mata uang Amerika Serikat yang berwarna hijau itu. Dan sejak 450 tahun yang lalu pula mata uang Amerika tidak pernah direvisi.

Sekarang coba kita telaah mata uang yang sejak 450 tahun yang lalu itu belum berubah bentuknya.

Dimulai dari uang 20 Dolar.

Ini uang 20 Dolar Amerika.

Sekarang kita coba lipat. (Ingat bahwa mata uang ini belum pernah dirubah sejak 450 tahun yang lalu)


(Kalau ada yang membawa uang 20 Dolar Amerika, boleh dicoba.) Sekarang kita coba lipat lagi. (Sekali lagi saya ingatkan bahwa mata uang ini belum pernah dirubah sejak 450 tahun yang lalu.)


Sekarang kita lipat lagi seperti ini. (Kita bukan sedang belajar membuat origami ya!) Kalau sudah…sekarang lipat lagi seperti dibawah ini, dan lihat hasilnya..maksudnya lihat gambar yang dilingkari ini.


Nah loh! Apakah itu???

Itu adalah gambar Pentagon setelah ditabrak pesawat. Lihat gambar gedung yang berasap itu!

Kalau masih belum percaya, akan saya perjelas lagi.


Nah! Sama kan??

Untuk kali ini terbukti bahwa uang 20 Dolar Amerika menyimpan rahasia tentang konspirasi penghancuran Pentagon. (oleh siapa? Mata uang ini kan punya Amerika sendiri??) (Sekali lagi saya ingatkan bahwa mata uang ini belum pernah dirubah sejak 450 tahun yang lalu)

Cukup untuk pesan terselubung Pentagonnya. Sekarang kita ke New York dengan 20 Dolar yang setengah kusut ini, untuk melihat ada apa di sana.

Masih di 20 Dolar Amerika yang belum pernah dirubah sejak 450 tahun yang lalu.
Sekarang kita pakai sisi lain dari uang 20 Dolar ini

Langsung saja lipat seperti gambar di bawah ya! (Ikuti instruksi!)



Langsung saja kita lihat hasil karya lipatan kita…
Nah loh! Kok begini???



Sepertinya saya kenal gedung itu!
Ya, benar sekali…itu adalah gedung kembar WTC New York yang sekarang tinggal kenangan itu. Masih belum percaya?? Lihat ini!



(Ingat bahwa mata uang ini belum pernah dirubah sejak 450 tahun yang lalu)
Bagian sebelah kiri ditabrak oleh Flight 175 dari United Airlines yang meluncur dari sebelah kanan gedung. Sementara bagian sebelah kanan ditabrak oleh Flight 11 yang dimiliki American Airlines yang meluncur dari sebelah kiri.

Lihat tulisan di kanan dan di kiri uang, yang lengkapnya adalah The United State of America. (Lho? Memangnya 450 tahun yang lalu kedua perusahaan penerbangan itu sudah ada? Jawabannya, tentu saja belum. Bahkan ke 2 gedung itu -pentagon dan WTC- bahkan belum dibangun.)

Sekarang kita bahas bagian yang paling aneh dari 20 Dolar kita ini.
Lihat baik-baik gambar ini!



Nah loh! Sudahkan 450 tahun yang lalu OSAMA BIN LADEN lahir??
(Jangankan OSAMA, Buyutnya Kakek Buyutnya saja belum lahir.)

Untuk rahasia dibalik 20 Dolar ini, bisa ditemukannya dari kode :
911 (September 11) >> 9 + 11 = 20
Jadinya 20 Dolar!

Cukup untuk 20 Dolar, karena sudah kusut kita lipat-lipat sekarang kita tukarkan uangnya dengan sebuah 5 Dolar dan sebuah 10 Dolar. Lihat ini!


Dalam 5 Dolar Amerika yang belum pernah dirubah sejak 450 tahun yang lalu juga terdapat rahasia penghancuran WTC New York.

Sekarang kita lihat uang 10 Dolar kita!


Gedung pertama WTC yang sudah berasap.
Belum puas?? Lagi??

Sekarang kita pinjam uang 50 Dolar dari tetangga saya.


Ini WTC saat bangunannya runtuh.
Mau lagi?? Kita pinjam lagi 100 Dolar sama tetangga saya yang tadi.


Lho?? Apa ini??
Ini asap gambar asap dari WTC yang telah runtuh.
Detail sekali mereka membuat pesan terselubung ini! Sampai-sampai gambar asapnya saja tidak lupa dibuat. Sudah cukup melipat-lipatnya, kalau terlalu kusut nilai dolar yang kita punya jatuh.

Tahukah kamu siapa yang membuat pesan terselubung ini???
Jawabannya ada di uang 1 Dolar! (Lagi-lagi uang!)
Lihat ini!!



Coba lihat 2 lambang yang ada di dalam 2 lingkaran itu!!


Nah loh!!! Ini lambang ILLUMINATI, yaitu organisasi super rahasia milik YAHUDI.
Lihat lambang MATA HORUS dan TULISAN “NOVUS ORDO SECLOHUM” yang artinya “NEW WORLD ORDER” atau “TATA DUNIA BARU”

Nah loh!! Mau di jadikan apa kita sama orang-orang ZIONIS Yahudi itu??
Terus lihat yang ini!! Lambang bintang-bintang yang ada di atas kepala burung itu!


Bintang-bintang itu membentuk suatu lambang, yaitu lambang “DAVID STAR” lambangkebanggaan YAHUDI.
Oh iya, untuk diketahui nomor pesawat Flight 11 yang menabrak WTC adalah:
Q33NY

Coba di copy paste nomor ini ke OFFICE WORD dan diblok lalu ubah font-nya ke wingdings.
Nanti hasilnya seperti ini…


Artinya PESAWAT >> MENABRAK 2 GEDUNG >> KORBAN BERJATUHAN >>> DAN PELAKUNYA ADALAH...
(Kalian pasti tidak asing dengan lambang ini)


12 September 2009

Aktor Charlie Sheen : Bush Dibelakang Serangan 9/11

0 komentar

Ini untuk kesekian kalinya warga AS menuduh Bush di balik serangan 9/11.

Bintang Hollywood terkenal Charlie Sheen menuduh bahwa pemerintahan mantan presiden George W. Bush lah yang berada di balik serangan 9 / 11, dan ia menyerukan adanya penyelidikan independen terhadap tragedi itu.

"Masyarakay AS dan Dunia menginginkan kebenaran," kata Sheen dalam sebuah pesan video yang ia tujukan kepada Presiden AS Barack Obama.

"Seperti kronik surat saya , komisi 9 / 11 itu sendiri berkata mereka telah dibohongi, ditipu dan pada dasarnya mereka dicegah dari melakukan penyelidikan yang sebenarnya."

Sheen sebelumnya telah menulis sebuah surat terbuka kepada Obama dan menuduh bahwa ada yang ditutup-tutupi oleh pemerintahan Bush atas serangan 9 / 11.

"9 / 11 telah menjadi dalih untuk pembongkaran sistematis Konstitusi dan Pernyataan Hak azazi kita," tulis Sheen dalam surat itu.

"Administrasi anda dibaca dari buku pedoman yang sama bahwa pemerintahan Bush memaksakan Amerika melalui dokumentasi rahasia dan penipuan."

Hampir 3.000 orang tewas ketika pembajak dengan pesawat sarat bahan bakar menabrak World Trade Center dan Pentagon pada 11 September 2001.

Meskipun organisasi Al-Qaidah Usama bin Laden mengklaim bertanggungjawab atas serangan tersebut, namun banyak pejabat yang menyalahkan pemerintahan Bush atas terjadinya serangan.

Pada tahun 2007, anggota kongres AS - Keith Ellison mengatakan bahwa Bush mungkin telah memainkan peran besar dalam serangan 9 / 11 untuk mendapatkan kekuatan yang luar biasa seperti yang diberikan kepada Nazi Adolf Hitler di belakang pembakaran besar-besaran parlemen Jerman pada tahun 1933.

Menteri Perumahan Perancis Christine Boutin juga menduga bahwa Bush mungkin berada di balik serangan 9/11, yang ingin menciptakan suatu tatanan dunia baru.

Investigasi

Bintang Hollywood ini (Sheen) mendesak pemerintahan Obama untuk memulai investigasi terhadap serangan 9 / 11.

"Tuan Presiden, saya datang kepada Anda hari ini mewakili seluruh keluarga korban 11 September, serta sesama jutaan warga Amerika."

Enam setengah menit video dibuka dengan laporan berita dan cuplikan dari serangan dengan latar belakang Sheen sebagai komentator : "Pertanyaannya Tuan Presiden, pertanyaan-pertanyaannya."

Aktor ini kemudian menjelaskan beberapa pertanyaan yang tidak terjawab, seperti bagaimana dengan pernyataan para pekerja dan penyelamat yang menyatakan bahwa gedung hancur seakan-akan diledakkan.

Ia juga mengutip laporan media tentang runtuhnya menara sebelum peristiwa penabrakan pesawat terjadi dan penerjemah FBI Sibel Edmonds mengklaim bahwa bin Laden telah bekerja untuk CIA sampai terjadinya peristiwa 9 / 11.

Beberapa ahli teori berpendapat bahwa runtuhnya World Trade Center adalah hasil dari penghancuran yang terkendali (Controlled Demolition).

Pendapat lain mengatakan bahwa pesawat komersial tidak tidak menabrak Pentagon melainkan ditembak jatuh.

Sebuah jajak pendapat Howard / Ohio University yang dilakukan pada tahun 2007 mengatakan bahwa lebih dari sepertiga orang Amerika percaya pejabat AS membantu dalam serangan 9 / 11 atau tidak ada usaha mengambil tindakan untuk menghentikan mereka.

Sheen juga mendesak Obama untuk menggunakan kekuatannya untuk melancarkan investigasi independen dalam peristiwa serangan 9 / 11 dan akibat yang ditimbulkannya.

"Tuan, Anda memiliki kekuatan serta tanggung jawab untuk melakukan investigasi kongres yang benar-benar independen dalam peristiwa 9 / 11 maupun sesudahnya.

"Kami mengharapkan padamu tuan Presiden. Jadilah di sisi kebenaran sejarah."

Informasi terkait yang menguak fakta-fakta gelap dalam serangan 9/11 pembaca juga bisa membacanya di majalah Eramuslim Digest edisi 2, The Dark Side of 911. (Sumber)

11 September 2009

660 China Pekerja Kereta Api Al-Haramain Masuk Islam

0 komentar

MAKKAH - Enam ratus enam puluh warga negara Cina yang bekerja untuk proyek pembangunan kereta api Haramain telah memeluk Islam dalam sebuah upacara di yang diadakan Makkah.

Abdul Aziz Al-Khudhairi, wakil Emir Makkah, yang menyaksikan deklarasi syahadat yang menggambarkan peristiwa itu sebagai "respon langsung terhadap kritik dari pemerintah untuk kontraktor perusahaan asal Cina."

Kami menerima ratusan surat menentang penandatanganan kontrak dengan perusahaan Cina dan menuntut bahwa umat Islam akan dikontrak," kata Al-Khudhairi. "Enam ratus enam puluh dari mereka sekarang telah memeluk Islam.

Sekarang orang-orang yang meminta mereka untuk diberhentikan merasa senang karena meraka memeluk Islam. Angka-angka itu juga akan naik, karena hal ini hanyalah permulaan, dan mewakili sekitar sepuluh persen dari 5.000 pekerja untuk pembangunan kereta api Haramain.

Al-Khudhairi berkomentar bahwa "tingkah laku kita mencerminkan ajaran-ajaran agama kita dan kata-kata kita harus sesuai dengan perbuatan kita yang mempunyai efek pada orang-orang". "Kita juga harus menghormati hak asasi manusia," tambahnya.

Sementara itu, sebanyak 2.722 orang telah memeluk Islam di Dinas Koperasi telekomunikasi, atas bimbingan dan kesadaran Masyarakat di profinsi Al-Taif.

Kantor Direktur Jenderal Sheikh Mohammed bin Ibrahim Al-Sawat menunjukkan bahwa kantornya juga telah mendistribusikan 1.247.694 salinan Alquran, buku-buku agama dan pamflet serta 225, 901 kaset keagamaan. (Sumber)

Keajaiban Ramadan, Pekerja Asing di Saudi Berbondong Bondong Masuk Islam

0 komentar

Bulan suci Ramadhan telah menjadi saat yang populer bagi banyak non-Muslim, terutama para pekerja migran Filipina, untuk masuk agama Islam.

Setiap hari di, Islamic Centre di seluruh penjuru Arab Saudi membuka pintunya bagi para pekerja migran non-Muslim yang memutuskan untuk bergabung dengan agama tercepat pertumbuhannya di dunia ini.

Selama bulan Ramadhan, organisasi-organisasi Muslim mengadakan kamp-kamp yang diikuti para pekerja migran yang ingin berbuka puasa. Salah satu Islamic Centre, Cooperative Office for Call and Guidance at Al-Bat'ha (COCG Al-Bat'ha) di Riyadh, menyaksikan sekitar 200 calon mualaf dari berbagai negara datang ke tempatnya setiap bulan.

“Terima kasih pada Allah, jumlah mereka yang masuk Islam setiap bulan antara 180-200 orang, dari berbagai negara,” ujar direktur COCG, Sheikh Nouh al-Qarain.

“Sebagian besar dari mereka ingin masuk Islam karena konsep ketauhidan. Mereka ingin menyembah satu Tuhan dan hanya satu,” ujarnya.

Proses menjadi seorang Muslim melibatkan pencarian ilmu pengetahuan tentang agama Islam dan mengikuti upacara yang dipimpin oleh seorang imam, di mana mualaf diminta untuk mengucapkan dua kalimat shahadat.

Reaksi dari para mualaf setelah itu beragam. Seorang mualaf dari Filipina bernama Adcel Maglintian, mengatakan bahwa Islam memberinya sebuah kehidupan baru.

“Saya merasa seperti bayi yang baru lahir, kehidupan baru, kehidupan baru, jadi sekarang saya akan memulai kehidupan baru saya sebagai seorang Muslim. Saya sangat, sangat, sangat senang,” ujarnya.

Mualaf lain dari Filipina yang bernama “Bebido” mengatakan ia memilih menjalankan sholat lima waktu dalam sehari daripada kehidupannya dulu sebagai seorang Kristen.

“Ketika saya masih beragama Kristen, saya hanya datang ke gereja tiga hingga lima kali dalam setahun, namun dalam Islam saya tahu bahwa sholat dilakukan lima kali dalam sehari, saya melaksanakannya untuk berterima kasih pada Tuhan. Itulah mengapa saya masuk Islam, itulah mengapa saya perlu merasakan inti Islam dan menjadi seorang Muslim untuk berterima kasih pada Allah,” ujarnya.

Beberapa mengatakan bahwa Ramadhan menginspirasi mereka.

“Saya merasa senang karena kami akan makan malam bersama saat buka puasa tiba. Itulah mengapa jika saya berbuka sendirian, saya tidak merasa gembira karena saya ingin berkumpul dengan saudara-saudara baru saya dalam Islam,’ ujar seorang mualaf Filipina, Omar.

Arab Saudi menerima pekerja migran Filipina dalamjumlah terbesar di seluruh kawasan Timur Tengah. Setidaknya 200.000 pekerja Filipina masuk ke Arab Saudi hanya pada tahun 2007.

Total jumlah mereka diperkirakan sekitar 800.000 orang.

Setelah masuk Islam, para pekerja migran itu didorong oleh Islamic Centre dan imam untuk terus belajar tentang Islam untuk memperkuat keyakinan mereka.

“Apa yang akan kami lakukan sekarang adalah memberikan mereka pengetahuan dasar tentang Islam, Tauhid, Hadist, Al Qur’an, Fikih, dan yang lainnya, sangat dasar untuk mereka,” ujar seorang penceramah Filipina Sheikh Abdul Qadir Al Alabani.

Al Qarain, kepala Islamic Centre, berimigrasi dari Filipina ke Arab Saudi lebih dari 20 tahun yang lalu, dan merupakan salah satu penceramah non-Arab di negara tersebut.

Seorang anggota Universitas Rumah Sakit Abdul Aziz, ia menghabiskan waktu luangnya untuk berceramah di kalangan komunitas Filipina di Riyadh. Ia juga membawa sekelompok calon mualaf bersamanya setiap sholat Jumat.

Ia mengatakan hal yang paling sulit dan memakan waktu paling banyak adalah mengajarkan pada para mualaf baru detail tentang Islam setelah mereka resmi masuk Islam.

Diawasi oleh Kementerian Arab Saudi, COCG adalah Islamic Centre tertua dan salah satu yang paling aktif dalam hal ini. Beroperasi melalui sejumlah kamp yang berlokasi di wilayah-wilayah dengan populasi tinggi pekerja Asia, dan memiliki para penceramah yang mendedikasikan diri untuk membantu para non-Muslim masuk Islam.

Terdapat sekitar 18 Islamic Centre seperti COCG di Riyadh, dan lebih dari 215 diseluruh Arab Saudi.

Selain menyediakan makanan berbuka untuk 5000 orang setiap harinya di bulan Ramadhan, Islamic Centre juga memberikan ceramah gratis dan setiap dua tahun sekali mengajak kaum Muslim menunaikan umroh. (Sumber)